Menu Tutup

Cara hemat biaya kerja diluar negeri sampai 80%

biaya kerja diluar negeri

Mungkinkah kita bisa hemat biaya kerja diluar negeri jika suatu hari nanti kita berminat untuk bekerja Korea, kerja di Jepang, Arab dan negara negara lainya?

Sampai hari ini TKI di luar negeri masih sangat banyak, bahkan terus bertambah. Mereka di sebut pahlawan devisa negara

Karena selain bekerja untuk mencari pendapatan yang lebih juga untuk membangun ekonomi keluarganya,mereka juga memberi pemasukan devisa untuk negara.

Peminat untuk bekerja di luar negeri saya yakin masih sangat banyak, tetapi tidak sedikit yang terkendala soal biaya. Ya... biaya yang cukup mahal bukan?

Bagaimana cara hemat biaya kerja di luar negeri?

biaya kerja diluar negeri

Cerita ini bukan kata orang karena saya pernah bekerja ke luar negeri, tetapi berdasarkan penelusuran saya tentang cara cara yang harus kita lakukan saat mau mendaftar untuk bekerja pada satu negara tertentu.

Lebih dari 7 tahun lalu banyak teman teman yang bekerja ke luar negeri dengan negaran tujuan Korea.

Bahkan saya sendiri sempat berminat, namun belum menguasai bahasa korea dan yang paling utama adalah masalah biaya yang sangat mahal. Kita pernah mendengar kalau teman teman kita sampai habis di atas 50 juta lebih.

Biaya kerja TKI Korea mahal

Wow sangat mahal kan?. Sebenarnya untuk apa saja biaya semahal itu?. Yuk kita simak penelusuran yang pernah kami lakukan beberapa tahun lalu

Saat itu saya penasaran dan nekad untuk menelusuri apa yang sebenarnya terjadi dengan biaya yang sangat mahal itu.

Suatu hari,saat itu aku bekerja di bandung, Di jam kerja yang kurang ramai customer aku keluar pergi ke kantor BNP2TKI bandung tepatnya di jalan Sukarno Hatta (bypass) pas lampu merah perempatan by pass kiara condong.

Hari itu aku tahu ada test bahasa korea yang di adakan di komplek STPDN Jatinangor untuk job kerja ke negeri ginseng Korea.

Ketika aku masuk gedung BNP2TKI bandung, aku langsung bertanya pada salah satu petugas yang bekerja di sana dan mengarahkanku ke salah satu ruangan.

Di ruangan itu aku sambut ramah dan di tanyakan keperluanya yaitu tentang job Korea. Akhirnya aku ngobrol panjang lebar dengan 2 orang pegawai di sana satu perempuan dan satu lelaki.

Banyak sekali pertanyaan yang aku ajukan. Dan mereka menjawab dan menjelaskan dengan ramah dan detail. Beberapa kesimpulan dari obrolan saya dengan petugas BNP2TKI yang paling penting menurutku adalah:

Biaya test kerja diluar negeri

Biaya Test bahasa saat itu adalah Rp 225.000. Di transfer melalui bank BRI dan bukti transfer itu nanti di tukar dengan formulir test.

Mereka bilang kebetulan hari ini hari terakhit test bahasa di STPDN, mereka menyarankan aku mengikuti test segera.

Aku bilang aku nggak bisa bahasa korea sama sekali, tetapi kedua orang itu dengan ramah bilang tidak apa apa, toh soal soalnya kan banyak yang pilihan siapa tau di kira kira aja bener.

Katanya lagi yang penting bener 30 atau 40 % kalau ga salah katanya lolos, kalau gagal ya itung itung cari pengalaman ga rugi lah buang 225 rb tapi akhirnya jadi tau katanya.

Menurutku sih masuk akal.( masa berlaku tanda kelulusan bisa sampai 2 tahun) di luar itu harus ikut test ulang.

Biaya Dokumentasi kerja luar negeri

Dukumentaasi meliputi medical, Pasport, foto, fotocopy, lampiran lapiran tetek bengek lainya hanya sekitar 6 jutaan. Sampa saat ini pun masih di bawah 10 juta

Biaya berangkat keluar negeri

Soal biaya keberangkatan ada yang tiket pesawat bayar sendiri ada juga yang sebenarnya sudah di tanggung perusahaan atau tempat di mana nantinya kita bekerja.

Proses urus dokumen

Kita akan di berangkatkan setelah Visa turun. Gambaranya begini, Dokumen yang sudah kita buat, nantinya di kirim ke negara tujuan sebagai bukti lamaran kerja.

Nah jika kita di terima lamaranya, nanti akan emndapat panggilan di terima bekerja dan akan di buatkan visa. begitulah kira kira...

Cara hemat biaya kerja keluar negeri

  1. Ikutilah program pemerintah G to G untuk menjadi TKI luar negeri kunjungi web nya BNP2TKI atau datang langsung ke Kantor BNP2TKI,BNP3TKI terdekat, jangan melalui calo.
  2. Chek lowongan kerja di luar negeri di web resmi BNP2TKI negara mana saja yang memang sedang ada lowongan kerja. Contoh: Program G to G Jepang atau korea misalnya dalam setahun sebenarnya paling hanya ada 1 kali atau 2 kali keberangkatan. Tapi kalau masuk calo seolah olah tiap hari ada keberangkatan. begitu juga negara negara lain. Makanya kita sering mendengar orang sudah daftar tapi sudah bertahun tahun belum di berangkatkan, padahal memang jobnya tidak ada, tapi para calo tiap hari nyari orang terus. Belajar bahasa negara tujuan yang kita minati sendiri. Baik melalui kursus,les, online, otodidak terserah yang penting nati buat test bisa lah sedikit.
  3. Kalau masuk BNP2TKI sebelum lolos test, kita tidak di pungut biaya apapun. Jadi kalau kita gagal kita hanya kehilangan biaya test saja. Bahkan biaya test itu juga memungkinkan kembali ke rekening BRI kita kalau tidak salah, jika tidak sempat mengikuti test. Tapi jika nggak kembali pun nggak rugi lah hanya di bawah 300rb, tau sendiri kan kalau calo bisa minta biaya test bisa sampae 5 jutaan? Kalau gagal ngulang bayar lagi. Bahkan dengan dalih biar cepat berangkat kita harus bayar sekian juta...
  4. Jangan memberi tanda jadi ke calo atau biaya pendaftaran. Karena 100% Gratis jika memang ikut program pemerintah. jadi kalau berminat, cari tahu kapan test, kemudian transfer biaya test, ikuti test,dan tunggu hasil test... baru kalau lolos urusin dokumen ke BNP2TKI di sana di jamin akan di bimbing.
  5. Apakah sekarang teman teman sedikit tahu gambaran bagaimana cara hemat biaya kerja diluar negeri?
  6. Lalu kenapa orang2 bisa habis di atas 50 juta, lama tidak di berangkatkan, bahkan terkesan di persulit, harus tambah bayar ini itu dll? itu karena mereka tidak tahu " permainan" kalau pengin tahu silahkan cari tahu sendiri.

Kesimpulan

Menjadi TKI di Korea habis biaya di bawah 15 juta. Saya ambil contoh TKI Korea yang selama ini terkenal dengan biaya termahal bukan? Lalu bagaimana dengan anda yang sudah habis di atas 50 juta bahkan hampir ratusan juta?

Nah dari penelusuran di atas dan berdasarkan web resmi BNP2TKI saya membuat kesimpulan bagaimana cara hemat biaya kerja diluar negeri.

Demikian sedikit gambaran cara jadi TKI diluar negeri dengan dengan cara yang hemat. Bahkan kita bisa sambil bekerja ngurusinya. semoga berguna.

Untuk cari tahu selengkapnya silahkan kunjungi web resmi BNP2TKI atau kunjungi kantor terdekat di kota Anda.

Bagikan artikel ini mungkin info akan bermanfaat untuk teman atau saudara anda yang berminat menjadi TKI ke luar negeri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.